Milan Café is a blend concept of retro and modern
café, which have many influences from elegant and artistic old town New York
and old town Italy. At Milan Café, we present extraordinary dishes and
beverages. (depokonline.com)
Bagi
penikmat kuliner, pizza atau makanan khas Italia lainnya sudah tidak aneh di
lidah. Gerai-gerai pizza terkenal seperti Pizza Hut dan Domino’s Pizza pun
tersebar di berbagai pelosok. Bagi yang malas berpergian karena jalanan macet,
panas, dan lainnya, bisa menelepon PHD, layanan delivery yang disediakan oleh Pizza Hut.
Lalu apa
istimewanya Milan Pizzeria Café yang akan kami bahas?
Milan
Pizzeria Café adalah kedai makanan khas Italia. Letaknya di Jl. Margonda Raya
No. 514, dapat dijangkau dengan berjalan kaki dari stasiun Universitas
Indonesia. Berada di tengah pertokoan, eksterior Milan Pizzeria yang dilengkapi
tanaman rambat dengan kesan pondok ala Eropa membedakan kedai ini dengan toko
di sekitarnya.
Ketika
masuk, dinding bata merah dihiasi pernak-pernik dan furnitur kayu menyambut
pengunjung, penerangan remang dari lampu bohlam membuat suasana hangat dan homey.
Tempat duduk terbagi menjadi
tiga bagian, di teras kedai yang kursinya berbentuk ayunan, di lantai bawah,
dan di lantai dua. Tadinya kami memilih tempat duduk di teras kedai, tapi
karena hujan, kami pindah ke tempat duduk di dalam ruangan
“Milan
Café Depok ini baru berdiri sejak dua tahun lalu,” kata Mbak Ade. “Menu andalan
kami saat ini adalah Black Pepper Chicken Pizza dan Meat Max Pizza.”
“Kami
buka mulai dari jam 10 pagi,” tambah Mbak Ade.
Kami lupa
menghitung kapan waktu pizza-nya tiba karena terlalu asyik mengobrol dan
mengambil selfie. Sayang, karena
pencahayaan yang temaram, kualitas foto selfie yang dihasilkan kurang bagus.
Pesanan
kami adalah Black Pepper Beef Pizza ukuran reguler, bisa didapatkan dengan
harga Rp.60.000,- per Peel. Dari segi
tampilan memang tidak terlalu istimewa.
Sesaat
setelah Peel diletakkan di meja, tiap
orang langsung memindahkan satu potong pizza ke piring masing-masing. Dengan
menambahkan saus sesuai selera, kami langsung menyantap pizza yang dipesan.
Adonan terpanggang
dengan matang dan baik, dengan topping
yang tersebar secara merata. Crust
pizza tidak garing, namun kering secara pas dan tidak gosong. Black Pepper Beef
Pizza menyajikan rasa yang familiar di lidah, agak sedikit pedas namun tidak
berlebihan, komposisi tiap bahan pun seimbang sehingga tidak mual di perut.
Bagi
teman kami, Ika dan Gabby yang tidak menyukai pizza dan keju, Black Pepper Beef
Pizza ini bahkan cukup acceptable
untuk mereka.
Jadi,
bagi penikmat kuliner yang sedang ngidam masakan Italia, tapi bosan karena
suasana restoran yang itu-itu saja, bisa mampir ke Milan Pizzeria Café.
Sayangnya, Milan Pizzeria Café ini hanya membuka dua cabang, yaitu cabang
Sukabumi dan Depok. Tapi bagi pecinta kuliner, jarak mungkin tidak masalah ya,
untuk hunting makanan
Depok, 2 Mei 2016